Panwaslih Abdya Launching Keluarga Sadar Pemilu

Editor: KONTRUKTIF.com author photo

DETEKSI.co - Aceh Barat Daya, Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat tentang Pemilu, Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melakukan Launching Keluarga Sadar Pemilu (Kadarlu), Senin (3/5/2021).

Kegiatan yang berlangsung di Sekretariat Panwaslih Abdya, Desa Keudee Siblah, Blangpidie tersebut dibarengi dengan acara buka puasa bersama keluarga besar Panwaslih Abdya dan pemberian santunan kepada anak yatim.

"Kegiatan ini dalam rangka launching Kadarlu yang dibarengi dengan acara buka puasa bersama dan sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim," kata ketua panitia pelaksana yang juga Koordinator Sekretariat Panwaslih Abdya, Haris Firmansyah SHI.

Sementara itu, Ketua Panwaslih Abdya Ilman Sahputra SE MSi dalam sambutannya mengatakan bahwa karena keterbatasan personil yang dimiliki oleh penyelenggara Pemilu maka penglibatan partisipasi masyarakat dalam menentukan qualitas Pemilu atau Pilkada sangat lah penting.

"Banyak permasalahan yang sering muncul pada saat Pemilu maupun Pilkada, tapi personil penyelenggara Pemilu terbatas, maka kita mencoba mensosialisasikan kepada masyarakat luas melalui keluarga terkait informasi seputaran Pemilu," kata Ilman.

"Ini merupakan ikhtiar Panwaslih Abdya dalam menyebarkan informasi kepemiluan keseluruh keluarga-keluarga yang ada dalam kabupaten Abdya, sehingga dapat menumbuhkan kesadaran dalam berdemokrasi," lanjutnya.

Senada dengan Ilman, Koordinator Divisi Pengawasan, Humas dan Hubungan Antar Lembaga Panwaslih Abdya, Rismanidar SPdI MA mengatakan bahwa kegiatan Kadarlu ini ditujukan terlebih dahulu kepada keluarga internal Panwaslih Abdya.

"Kadarlu ini kita dahului untuk keluarga internal Panwaslih Abdya, selanjutnya baru kita kembangkan ke keluarga-keluarga lainnya di luar keluarga besar Panwaslih", ujarnya. 

"Kedepan kalau keadaan memungkinkan, kita akan buat family gathering, diskusi interaktif dan sosialisasi kepemiluan dengan menghadirkan pemateri atau narasumber yang kompeten dibidang kepemiluan", pungkas Risma.

Berdasarkan amatan Deteksi.co, kegiatan tersebut juga ditutup dengan tausiah dan siraman rohani yang disampaikan oleh Ustad Fachri A Rahim. (Rob's)
Share:
Komentar

Berita Terkini