DETEKSI.co - Simalungun, Pasca Banjir Bandang yang melanda di objek wisata Parapat Kabupaten Simalungun, Satuan Brimob Polda Sumut melalui Batalyon B Pelopor lakukan pembersihan lumpur yang menutupi akses jalan.
Dipimpin oleh Komandan Kompi (Danki) 2 Batalyon B Pelopor AKP Ghafur Hidayat, S.I.K.,M.H melaksanakan Kegiatan SAR dalam rangka Evakuasi Bencana Alam Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Wilayah Kabupaten Simalungun Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Parapat, Jumat (14/05/2021).
"Kita lakukan Pembersihan lumpur pasca banjir semalam yang terjadi bersama unsur TNI guna membantu warga sekitar agar bisa kembali beraktivitas seperti biasa", ujar AKP Ghafur.
Sesuai dengan motto Brimob Polri, Jiwa Ragaku Demi Kemanusiaan maka kehadiran Brimob di tengah masyarakat terlebih pada saat bencana alam terjadi merupakan wujud Bhakti Brimob kepada masyarakat", sambungnya.
2 SST personil Kompi 2 Batalyon B Pelopor diturunkan dalam proses evakuasi dan pembersihan lumpur di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Kabupaten Simalungun. (JP)